Ayam goreng sambal cibiuk |
Ayam Goreng Sambal Cibiuk pedes nya nampol, pasti keluarga di rumah ketagihan.
By. @agustinartisandy
Resep Ayam Goreng nya :
- Suwiwine Chicken 1 kg
- Sereh 2 btg digeprek
- Daun jeruk 6 lmbr
- Daun Salam 2 lembar
- Garam
- Kaldu bubuk
- Mau ditambah micin jg boleh.
Bumbu Halus :
- Bawang putih 10 siung
- Kemiri 5 biji
- Ketumbar 1 sdm
- Kunyit 3 ruas driji
- Jahe 1 jempol
- Lengkuas 1 jempol
BACA JUGA: Resep lobster saus padang.
Cara Bikinnya:
Masukkan semua bahan dan bumbunya tuang air secukupnya tambahkan garam, kaldu bubuk secukupnya. Ungkep selama 30 menit , matikan kompor .Tutup panci nya. Gorengen lek wes dingin yoo gaaeeesss alias kalo udah dingin ben bumbune meresap , empuk sampai ke balung balungnya alias tulangnya .
Resep Sambal Cibiuk :
- Cabe rawit ijo tua 25
- Cabe ijo besar 2
- Cabe ijo muda 15
- Bawang merah 3 siung ( boleh dikurangin kalo gak suka terlalu banyak , tapi ini mamake menyesuaikan karo lomboknya yo gaaeeesss )
- Bawang putih 1 siung
- Kencur 1 jempol ( ini karena mamake suka kencur ya gaaeeesss jadi tak kasih sak jempol )
- Gula merah secukupnya
- Garam secukupnya
- Micin secukupnya
- Terasi bakar sesuai selera
- Jeruk limau
- Tomat ijo 2 buah
- Kemangi secukupnya
Bikinnya:
Cabe rawit, bawmer , bawput, kencur , terasi bakar , gula merah , garam , micin diulek dulu . Kalo udah lumayan halus iris2 tomatnya en protholono alias kemangi nya disiangi diulek jadi satu sama lomboknya yo gaaeeesss. Kasih perasan jeruk limau icip2 , Sajikan