Cara membuat asinan sayur asli kota bogor

Asinan sayur bogor adalah jenis jajanan yang berupa sayuran dan buah yang telah di iris dan memakai kuah, makanan satu ini berasal dari kota bogor.

 Cara Membuat Asinan Sayur Bogor 

asinan sayur
asinan sayur

Asinan sayur bogor adalah jenis jajanan yang berupa sayuran dan buah yang telah di iris dan memakai kuah, makanan satu ini berasal dari kota bogor. Sangat banyak kita jumpai di pedagang gerobak pinggiran jalan, dan ternyata untuk membuat asinan sayur ini sangat mudah loh. Langsung saja kita ke topik dari resep membuat asinan sayur bogor.

Selamat mencoba.

by @tsaniwismono


Bahan :⁣

1 buah bengkoang⁣

1 buah timun⁣

1 buah wortel⁣

3 lembar daun kol⁣

100 gram tauge⁣

Bahan Kuah Asinan :⁣

100 gram gula⁣

150 ml air⁣

6 buah cabe merah keriting⁣

2 buah cabe rawit merah

1/4 sdt terasi, bakar⁣

1/2 sdt garam⁣

3 sdm perasan jeruk nipis (bisa diganti cuka)⁣

BACA JUGA : Resep membuat jajanan cimol.


Pelengkap :⁣

Kerupuk asinan⁣

Kacang tanah sangrai⁣

Cara Membuat :⁣

Buat kuahnya : didihkan air, masukkan gula pasir sampai larut, dinginkan. Blender cabe dengan sebagian air gula, saring, campurkan kembali air cabe dan air gula. Tambahkan garam dan perasan jeruk nipis/cuka, koreksi rasa, tambahkan jika perlu (tergantung selera asem asin manis beda-beda)⁣


Preparasi sayur buah : yang pasti semua dicuci bersih. Timun, bengkoang, dikupas & dipotong. Wortel dikupas, potong korek api, remas dengan garam, cuci bersih. Tauge disiangi akarnya. Kol dirajang halus.⁣


Tuangkan kuah asinan ke dalam campuran sayur buah, tutup, dan dinginkan di kulkas. Asinan siap disantap dengan taburan kacang sangrai dan kerupuk asinan.⁣

Resep jajanan
BAWANG KAMPONG
BAWANG KAMPONG
Assalamu'alaikum? Nama saya adalah Muhammad Nasir, umur 30 dan saya kelahiran kota langsa, aceh
Post a Comment
Top comments
Newest first
] -->
Table of Contents
Link copied successfully.