Donasi untuk orang tua kita yang masih melawan pahitnya kehidupan di jalanan

 Kejamnya jalanan tidak hanya memandang kaum muda saja untuk mencari rezeki yang halal, namun juga berlaku untuk orang yang sudah memiliki umur rentan. Masih banyak sekali orang tua kita yang selalu bertaruh di jalanan hanya untuk mencari makan setiap hari dengan cara berjualan dan menawarkan jasa mereka.


Seorang bapak tua dengan umur lanjut sedang berjualan koran demi mencari makan setiap hari



Ibu lanjut usia berjualan dagangannya di pinggir kota.


Seorang nenek tua yang berjualan di pinggir jalan sambil menunggu pembeli yang datang.


Bapak tua yang menjajakan dagangan sapu lidi dari rumah ke rumah.


Apakah kita peduli dengan nasib mereka yang sudah tidak layak lagi untuk bekerja?


Seharusnya mereka bisa menikmati masa tua mereka di rumah bersama keluarga dan anak-anak mereka, tidak semua orang memiliki nasib yang baik.


Demi meringankan nasib orang tua kita yang ada di luar sana, maka bawangkampong.com mengajak semua sahabat dan pembaca untuk saling peduli terhadap orang tua kita yang masih bekerja keras hanya untuk kehidupan mereka setiap hari.


Bawangkampong.com mengajak untuk berdonasi lewat halaman ini, dan sumbangan atau sedekah sahabat nantinya akan di salurkan langsung kepada orang tua kita yang membutuhkannya.


Sangat banyak sekali manfaat dan keutamaan bersedekah, di antaranya seperti di bawah ini:

1. Manfaat Sedekah: Dapat Menghapus Dosa

2. Bersedekah Dapat Berbentuk Apa Saja

3. Mengutamakan Sedekah Tidak Akan Mengurangi Harta

4. Allah melipatgandakan Pahala Orang-orang yang Bersedekah

5. Keutamaan Sedekah: Mendapat Naungan di Hari Akhir


Siapa yang mengerjakan sedekah, maka Allah ringankan hidupnya di dunia dan di berikan Rezki yang melimpah yang tak pernah kita sangka.

 

Sebagaimana firman Allah:

رَبِّ لَوْلَا أَخَّرْتَنِي إِلَى أَجَلٍ قَرِيبٍ فَأَصَّدَّقَ

"Wahai Tuhanku, sekiranya Engkau berkenan menunda [kematian]ku sedikit waktu lagi, maka aku dapat bersedekah..." {QS. Al Munafiqun: 10}

 

“ᴊɪᴋᴀ ᴍᴀɴᴜsɪᴀ ᴍᴇɴɪɴɢɢᴀʟ ᴍᴀᴋᴀ ᴛᴇʀᴘᴜᴛᴜsʟᴀʜ ᴀᴍᴀʟɴʏᴀ, ᴋᴇᴄᴜᴀʟɪ ᴛɪɢᴀ: sᴇᴅᴇᴋᴀʜ ᴊᴀʀɪʏᴀʜ, ɪʟᴍᴜ ʏᴀɴɢ ʙᴇʀᴍᴀɴғᴀᴀᴛ, ᴅᴀɴ ᴀɴᴀᴋ ʏᴀɴɢ ᴍᴇɴᴅᴏᴀᴋᴀɴɴʏᴀ” (ʜʀ ʙᴜᴋʜᴀʀɪ & ᴍᴜsʟɪᴍ).



Dengan bersedekah kita juga dapat terhapus dosa-dosa yang telah kita perbuat di masa lalu, seperti Hadist Rasulullah SAW:

Nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم bersabda, “Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api“.(HR. At-Tirmidzi).


Sedekah, itulah cara mudah yang disediakan Allah agar dapat mengikis perbuatan-perbuatan dosa kita. Cukup dengan tersenyum saja, Anda sudah bersedekah karena senyum adalah salah satu sedekah termudah yang dapat kita sebarkan dengan mengukir garis senyum di bibir kita.


Namun apabila kita memiliki kesanggupan atau kemampuan untuk bersedekah, maka segerakanlah karena Allah akan memberikan kita imbalan pahala dan rezeki yang berlimpah tanpa kita ketahui.


Tidak harus nominal besar untuk dapat bersedekah, dengan uang seribu rupiah kamu juga bisa bersedekah dan membantu meringankan beban mereka.


Bila kamu ingin berdonasi pada laman blog ini, maka kamu cukup Scan QR barkode yang ada di bawah ini menggunakan aplikasi dompet digital yang kamu gunakan, dan bisa juga menggunakan Mobile Bangking. Lalu kamu bisa isikan nominal berapa saja seikhlas kamu.


Semoga apa yang Anda sedekahkan dan Anda Infaq menjadi jalan Anda di akhirat kelak, dan terlepas dari siksa api neraka, Aamiin ya robbalalamin.


Donasi atau sedekah yang masuk akan di berikan langsung kepada orang tua kita yang membutuhkan, di khususkan untuk kaum Dhuafa yang masih mencari rezeki di jalanan.


Setiap donasi di berikan, akan ada foto penyerahan bantuan yang kami posting pada halaman galeri bawangkampong.com, sahabat bisa melihatnya di galeri.